Rabu, 13 Februari 2019


Download ebook panduan scrum

Scrum adalah sebuah kerangka kerja untuk mengembangkan & mengelola produk kompleks.
Panduan ini berisi definisi dari Scrum. Definisi ini berisi peran-peran, acara-acara, artefak-artefak
dalam Scrum dan aturan main yang menyatukan semuanya. Ken Schwaber dan Jeff Sutherland
mengembangkan Scrum; Panduan Scrum ditulis dan disebarluaskan oleh mereka. Bersama-sama
mereka bertanggung-jawab terhadap Panduan Scrum.

Scrum didasari oleh teori kontrol proses empiris, atau dengan kata lain, empirisme. Empirisme
menekankan bahwa pengetahuan berasal dari pengalaman dan pembuatan keputusan didasari
oleh pengetahuan yang telah dimiliki hingga saat ini. Scrum menggunakan pendekatan berkala
(iterative) dan bertahap (incremental) untuk meningkatkan prediktabilitas dan mengendalikan
resiko.



Tags: ebook scrum,

0 komentar:

Posting Komentar